Aksi Tiga Pria Permainkan Gerakan Shalat Lewat Aplikasi Tik Tok Bikin Netizen Murka

LIPUTANTOP.COM - Masih belum lepas dari ingatan kita aksi tiga cewek yang mempermainkan shalat dengan menggunakan aplikasi Tik Tok, kini muncul lagi aksi tiga pria yang mempermainkan shalat dengan menggunakan aplikasi yang sama. Dan parahnya lagi aksi mereka direkam didalam mesjid.

Aksi Tiga Pria Permainkan Gerakan Shalat Lewat Aplikasi Tik Tok Bikin Netizen Murka

Seperti di beritakan rancahpost.co.id, kemunculan aplikasi Tik Tok yang bisa membuat seseorang menjadi terkenal dalam waktu singkat nampaknya banyak disalahgunakan oleh sejumlah orang.

Seperti halnya yang belum lama ini terjadi. Tiga orang remaja wanita mempermainkan gerakan shalat lewat aplikasi Tik Tok yang membuat netizen geram.

Belum juga kasus itu hilang dari ingatan publik, kini muncul lagi hal serupa.

Bedanya video kali ini direkam oleh tiga orang pria dalam sebuah masjid.

Mulanya ketiga pria ini tampak khusyuk melakukan shalat.

Saat sedang sujud, ketiga pria ini kemudian bergantian bangun dari sujud mereka masing-masing.

Parahnya, bukan melanjutkan shalat, ketiga pria ini justru malah berjoget-joget yang sengaja direkam dengan menggunakan aplikasi Tik Tok.

Ketiganya joget sambil diiringi lagu DJ Aisyah Jatuh Cinta Pada Jamilah yang memang sedang ngehits dan banyak orang-orang yang membuat video dengan backsound lagu ini.

Ketiganya membuat video ini di dalam sebuah masjid yang sedang sepi.

Tanpa ragu, ketiganya asyik berjoget seolah tak ada yang salah.

Sontak aksi ketiganya pun langsung menuai reaksi dari netizen.

Mereka begitu geram dan emosi dengan ketiganya karena telah mempermainkan gerakan shalat.

Video ini sendiri menjadi viral setelah diunggah oleh akun @warganet.info pada Minggu (20/5) lalu dan telah ditonton lebih dari 26 ribu tayangan.

Video itupun mendapat beragam komentar dari netizen yang geram dan menyebut apa yang dilakukan ketiga remaja ini sangat tidak pantas.

alfonsussandy, “Gw bukan muslim, tapi kaga ada demen²nya sama ni video kalo pas di tempat ibadah malah buat video begini !! Apalagi pas sujud gitu ! Koplak ni generasi !!!

theoldpopeye, “Dan mirisnya yg sengaja menistakan agama malah umat muslim sendiri. Biadab

kampret3221, “Ini kok anak2 bau amis kalau gak mamang2 bau yg suka buat2 vidio bego kyk gini. Apa menurut mereka lucu ya kok gk abis pikir jdnya

viradescantik, “Kga ada otak nya sholat buat main2.abis itu ini org kaku semua badannya.

re3_baudiah8179, “SeEnak jidatnya sholat buat mainan…..Klo pas malaikat pencabut nyawa lewat gimana itu Ya Allah "

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel