7 Hal Ini Akan Membuat Suami Takkan Berpaling dari Anda
Monday, August 6, 2018
Edit
Mengapa? Karena tidak ada orang lain yang bisa mengerti kebutuhannya, kesedihannya, keterpuruknnya, kebisaan mengelola keuangan, bahkan Anda-lah pemegang kunci dari kehidupan rumah tangga.
Hingga seolah kehidupan rumahtangga tidak bisa ‘berjalan tanpa Anda’.
Untuk itulah, peran Anda di rumahtangga memang kudu diperbesar, bukan berarti Anda sebagai penguasanya, karena suami-lah sebagai Sang kepala, namun sekali lagi Anda-lah kuncinya.
3. Posisikan Anda sebagai sebelah sayapnya untuk terbang!
Pernahkah Anda tahu, meski sudah berumahtangga berpuluh tahun, ternyata masih ada beberapa cita-cita suami yang belum terlaksana.
Sang istri, bukan hanya sekedar pendamping, karena salah satu fungsi yang penting untuk suami adalah istri ikut mewujudkan beberapa cita-cita suami yang tertunda.
Apakah Anda tidak terlalu menduga jika cita-cita itu sebenarnya membuat kehidupan Sang suami menjadi lebih ada tujuan hidup?
Bantu suami untuk wujudkan banyak mimpinya untuk kesuksesan kariernya, kemudahan rezekinya atau sekedar kepuasan batiniahnya.
Ingat, Anda bukan hanya sekedar menemaninya, namun ikut menjadi fasilitatornya, membantu dengan pemikiran, tenaga, ide kreatif bahkan ikut mengelola cita-cita suami.
Percayalah, satu hal ini, akan membuat suami tak berpaling dari Anda!
4. Jangan hanya sekedar modal percaya, sapalah suami tiap hari di medsos!
Masih ber-WA dengan suami setiap hari meski pagi ketemu dan sore serta malam harinya bertemu dengannya? Mengapa tidak.
Tentu sapaan yang cerdas, masuk akal, menyenangkan dan mendekatkan hubungan suami istri.
Mengapa harus? Di Era Medsos yang sudah jadi gaya hidup, sapaan istri pada suami akan mengalihkan dari ketergantungan lebih banyak berbincang dengan teman lainnya di smartphone, apalagi teman wanita daripada dengan istrinya sendiri.
5. Beri Sentuhan Istimewa!
Percayakah Anda, jika semakin matang usia seseorang, ia lebih banyak membutuhkan rasa aman dan nyaman dalam kehidupannya?
Jawabannya iya.
Keyakinan jika ia masih diharapkan, dihormati, dipentingkan juga dicintai oleh pasangannya, sangat dibutuhkannya.
Ada acara sederhana untuk menunjukkan hal tersebut yakni dengan sentuhan istimewa, genggaman tangan setiap kali bertemu, dan pelukan yang lebih diperbanyak daripada saat lalu.
HALAMAN SELANJUTNYA >>